
Doa Bersama Buka Giling 2021
Rangkaian acara buka giling PG Kebon Agung tahun 2021 ini ditutup dengan kegiatan doa bersama. Untuk umat muslim dilakukan di Masjid Al Abror setelah sebelumnya dilakukan khataman Al Qur'an bersama karyawan. Untuk umat nasrani dilakukan kebaktian di lantai 3 gedung PG Kebon Agung.
Doa bersama dihadiri beberapa tokoh masyarakat dan tokoh agama sekitar PG Kebon Agung dan perwakilan karyawan, diawali dengan sholat maghrib berjamaah dilanjtukan dengan sholat hajat ditutup dengan ceramah agama yang disampaikan Gus Syafa pengasuh pondok pesantren Nurul Ulum Malang.
Dalam kesempatan ini Pemimpin PG Kebon Agung memohon doa restu pelaksanaan giling raw sugar dan giling tebu bulan Mei nanti dapat berjalan dengan lancar dan selamat serta tercapai target yang telah ditetapkan. Dan tak lupa dalam kesemapatan ini pula Pemimpin PG Kebon Agung memohon maaf atas dampak dari aktifitas giling nanti seperti kemacetan dan mungkin juga kebisingan suara serta debu akibat proses produksi yang kesemuanya itu telah diantisipasi sejak awal seperti pemasangan ESP di stasiun ketel untuk meminimalisir partikel debu.
Semoga giling tahun 2021 ini berjalan lancar ditengah situasi pandemi Covid19.
bcr,-